Undercover Ep 6 Part 2

Undercover Ep 6 Part 2
foto: JTBC

Tentangsinopsis.com – Sinopsis Undercover Episode 6 Part 2, Jika mencari sesuatu yang lain seperti daftar lengkap ada juga pada tulisan yang ini. Tetapi untuk mengetahui Episode sebelumnya baca di sini.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Malam itu juga, Jung Hyun berputar-putar di area parkir gedung NIS.

Tak lama kemudian, Jung Hyun menemukan mobil yang dicarinya.

Mobil berplat nomor 14D 5834. Jung Hyun ingat plat mobil yang menabraknya waktu itu. Dan itu adalah mobilnya Young Geol.

Jung Hyun melakukan itu demi Yeon Soo. Yeon Soo pusing, bahkan sampai menyalahkan diri sendiri karena A Soon menghilang. Jadi dia ingin membantu Yeon Soo.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Besoknya, Choong Mo rapat dengan Seketaris Kim dan dua pria lainnya.

Choong Mo bilang, partai oposisi menolak mengadopsi laporan Yeon Soo.

Pria berkacamata bilang, ada lebih dari seribu artikel negatif tentang Yeon Soo.

Seketaris Kim tanya, apa kata Yeon Soo.

Choong Mo teringat kata-kata Yeon Soo, yang melarangnya memberitahu siapapun tentang kebenaran A Soon, demi keamanan A Soon.

Dan Choong Mo pun bilang, Yeon Soo tak mengatakan apapun.

Pria berkacamata mengusulkan, untuk membatalkan nominasi Yeon Soo dan memilih orang lain. Pria di sebelahnya setuju dan berkata, kalau Yeon Soo menjadi Direktur CIO, mereka juga bakal tetap khawatir.

Seketaris Kim tanya pendapat Choong Mo.

Choong Mo : Kusarankan kita menunggu sehari lagi.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Mi Sun tengah membaca artikel Yeon Soo yang dituding melanggar UU Keamanan Nasional.

Mi Sun : Beberapa orang bilang Pengacara Choi harus dipenjara karena melanggar UU Keamanan Nasional.

Pak Bae : Ada yang bilang kita harus membatalkan rencana untuk mendirikan CIO.

Mi Sun : Mereka kejam sekali.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC
Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Yeon Soo sendiri resah mikirin A Soon sambil membaca artikel tentang 85 persen orang yang menentang pencalonannya.

Tak lama kemudian, Yeon Soo dapat telepon dari Pendeta Ha.

Pendeta Ha bilang, dia akan ke Korea hari itu. A Soon telah ditemukan.

Sontak Yeon Soo senang bukan kepalang dan tanya dimana A Soon.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Di bengkel, Jung Hyun menonton berita soal Blue House yang membatalkan pencalonan Yeon Soo dan memilih kandidat baru untuk Calon Direktur CIO.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC
Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Jung Hyun langsung menghubungi Yeon Soo.

Jung Hyun : Yeon Soo-ya, kau baik-baik saja? Aku menonton berita.

Yeon Soo : Ya, aku baik-baik saja. Aku sedang menuju Taean untuk bertemu A Soon.

Jung Hyun : Taean? Dia tidak terbang kemari?

Yeon Soo : Tidak. Kita bicara lagi nanti. Sampai jumpa.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC
Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Usai bicara dengan Yeon Soo, Jung Hyun berpikir sejenak.

Lalu dia memeriksa ponselnya.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Yeon Soo menyuruh Pak Bae mengemudi lebih cepat.

Pak Bae : Kau akan menjadi kepala organisasi besar. Kau tidak boleh menyuruhku melakukan hal ilegal. Aku mengemudi dalam batas kecepatan. Tidurlah.

Yeon Soo : Aku ingin lebih cepat.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Yeon Soo lalu menghubungi Sang A.

Yeon Soo : Sang A-ya, aku punya kabar.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Yoo Bin di rumah Seung Mi. Dia lagi main alat tes kejujuran sama Seung Goo.

Seung Goo yang mencoba alat itu duluan.

Seung Mi : Siapa yang tercantik di dunia?

Seung Goo bilang Seung Mi.

Dan alatnya gak nyetrum.

Seung Mi senang, kau memang pria jujur.

Yoo Bin : Oppa, bagaimana denganku?

Seung Goo : Kau baik sekali, Yoo Bin.

Yoo Bin sebal mendengarnya.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Jung Hyun keluar dari kamar dan bilang ke Seung Goo kalau dia mau ke Toko Perkakas Eun Hye.

Jung Hyun menunjukkan catatannya ke Seung Goo.

Jung Hyun : Apa ini yang harus ayah beli?

Seung Goo : Kapan ayah akan kembali?

Jung Hyun : Ayah akan segera kembali.

Seung Goo : Aku suka pergi ke Toko Perkakas Eunhye. Tapi tidak ada yang mengawasi toko.

Jung Hyun : Benar. Bos, tolong awasi toko.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Jung Hyun pergi.

Seung Goo berdiri dan bilang kalau dia harus mengawasi toko.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Yoo Bin menyuruh Seung Goo duduk lagi.

Yoo Bin : Aku bukan hanya baik. Bukankah aku cantik juga?

Seung Goo bingung jawabnya, tapi kemudian dia bilang Yoo Bin cantik.

Tapi alatnya nyetrum.

Yoo Bin : Apa? Apa itu bohong?

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Seung Goo berdiri dan bilang bohong itu menyakitkan.

Seung Goo lalu ingat kalau mereka juga butuh kunci pas hex.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Seung Goo pun bergegas menyusul Jung Hyun.

Seung Goo mengayuh sepedanya menyusul Jung Hyun.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Jung Hyun masih belum jauh. Seung Goo melihat mobil ayahnya di lampu merah.

Jung Hyun sendiri gak melihat Seung Goo.

Pas lampu hijau menyala, Jung Hyun membelokkan mobilnya ke kiri.

Seung Goo langsung teriak, dia bilang belok kanan untuk Toko Perkakas Eun Hye.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC
Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Seung Goo pun bergegas mengejar ayahnya.

Tapi Seung Goo kehilangan ayahnya.

Dia menuntun sepedanya di jalan raya yang penuh dengan lalu lalang kendaraan.

Suara klakson, membuat Seung Goo kaget sampai dia menjatuhkan sepedanya.

Seung Goo : Naik sepeda di jalur sepeda. Mengendarai mobil di jalan. Naik sepeda di jalur sepeda. Mengendarai mobil di jalan.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Yeon Soo dan Pak Bae menunggu di dermaga.

Tak lama, mereka melihat ada kapal yang mendekat.

Pak Bae : Ada kapal yang datang ke pelabuhan sekarang.

Yeon Soo : Mungkinkah yang itu?

Pak Bae : Entahlah. Omong-omong, di mana Pendeta Ha?

Yeon Soo : Dia bilang akan memastikan A Soon naik kapal lalu dia akan naik pesawat.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Tak lama, sebuah taksi datang.

Pendeta Ha turun dari taksi dan bergegas menghampiri Yeon Soo.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC
Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Kapal itu akhirnya tiba di tepi dermaga.

Tapi yang turun hanyalah ibunya A Soon. Ibunya A Soon memohon, meminta Yeon Soo menemukan putrinya.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

A Soon sendiri ada di kapal lain bersama anak buah Young Geol.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Yeon Soo menghubungi polisi.

Yeon Soo : Aku harus melaporkan seseorang yang diculik. Namanya Kim A Soon. Beberapa orang datang entah dari mana dan menculiknya di laut terbuka.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

A Soon dengan kepala tertutup dan tangan diikat, dibawa turun dari kapal.

Young Geol menyuruh anak buahnya membuka penutup kepala A Soon.

A Soon nangis dan meronta dengan mulut dibekap.

Young Geol pun melepaskan bekapan di mulut A Soon.

A Soon : Di mana ibuku? Apa yang terjadi padanya? Aku harus membawanya ke rumah sakit. Ibuku..

Young Geol pun kembali membekap mulut A Soon.

Mereka lalu membawa A Soon pergi.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Anak buah Young Geol membawa A Soon ke mobil.

Tapi seseorang yang mengendarai sepeda motor datang dan menjatuhkan satu per satu anak buah Young Geol dengan motornya.

Dia memakai jaket hitam, sarung tangan hitam, juga kepalanya masih ditutupi helm hitam.

Dari posturnya jelas itu pria. Pria itu lantas turun dari motornya dan menghajar anak buah Young Geol.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC
Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Young Geol kembali dan melihat seorang pria membawa pergi A Soon.

Young Geol mau mengejar tapi gagal.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Pria itu melajukan motornya dengan kencang, membawa A Soon.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Yeon Soo cs masih di dermaga.

Yeon Soo : Dia diculik di laut terbuka. Itu artinya mereka tahu dia akan datang.

Pendeta Ha : Pengacara Choi. Apa yang harus kita lakukan?

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Pak Bae lantas melihat A Soon berlari ke arah mereka.

A Soon nangis dan langsung memeluk ibunya.

Yeon Soo lega A Soon baik-baik saja.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC
Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Dari kejauhan, Young Geol melihat A Soon sudah bersama Yeon Soo.

Young Geol lalu menyuruh anak buahnya menangkap A Soon tidak peduli bagaimana caranya.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Anak buah Young Geol datang dan menghalangi Yeon Soo yang mau pergi membawa A Soon.

Anak buah Young Geol mau menangkap A Soon, tapi Yeon Soo menghalangi.

“Kalian dari mana?” tanya Yeon Soo.

“Dia ditangkap atas kecurigaan spionase.”

A Soon ketakutan, Pengacara Choi.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Pak Bae maju dan berkata mereka tak bisa membawa A Soon.

Yeon Soo menyuruh A Soon berdiri di belakangnya.

“Kubilang minggir! Kau mencari masalah!”

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Pak Bae yang takut, akhirnya mundur.

Anak buah Young Geol mau mengambil A Soon, tapi Yeon Soo meninggikan suaranya dan menghalangi mereka.

Yeon Soo : Hei! Kenapa kau melakukan ini Apa nama agensimu? Kejaksaan? Atau NIS? Kalian tahu perbuatan kalian sekarang ilegal? Kami punya cukup bukti dan saksi di sini.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC
Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Tak lama, para reporter berdatangan.

Terpaksalah anak buah Young Geol pergi.

Young Geol yang melihat itu dari jauh, kesal setengah mati.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Yeon Soo meminta Pak Bae membawa ibunya A Soon ke RS.

Tapi pas mereka mau pergi, para reporter bertanya kenapa A Soon mengkritik Korea Selatan di TV Korea Utara.

A Soon bingung menjawabnya.

Yeon Soo pun memberikan jawabannya untuk para reporter.

Yeon Soo : Saya akan menjawab pertanyaan itu mewakilinya. Saya pengacaranya. Ibunya menderita akibat gagal ginjal parah. Dia berencana membawa ibunya ke sini agar dia bisa menerima transplantasi ginjal. Tapi dia tertangkap di Korea Utara.

Reporter : Benarkah dia mengkritik Korea Selatan? Bisakah anda bertanggung jawab atas perkataan anda barusan?

Yeon Soo : Bu Kim A Soon akan bertanggung jawab atas perbuatannya di Korea Utara. Tapi itu akan terjadi setelah ibunya dirawat dan jalani operasi transplantasi. Saya memohon grasi kepada Kehakiman Korea.

Yeon Soo cs pergi membawa A Soon.

Undercover Ep 6 Part 2
Foto JTBC

Dari kejauhan, pengendara motor yang menyelamatkan A Soon melihat A Soon masuk ke mobil Yeon Soo.

Dia membuka helm nya. Dia Jung Hyun!

Bersambung ke part 3…

10 Shares:
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like