Tentangsinopsis.com – Sinopsis Undercover Episode 11 Part 4, Apabila Kalian ingin tahu daftar link spoiler-spoiler rekapnya di tulisan yang ini. Apabila ingin tahu cara lihat Episode sebelumnya baca di sini.
Foto JTBC
Yeon Soo di taksi, sedang dalam perjalanan.
Yeon Soo menghubungi Seung Goo hanya untuk menanyakan apa Jung Hyun di rumah.
Seung Goo bilang ayahnya sedang keluar menemui vendor.
Foto JTBC
Jung Hyun akhirnya sadar dari pingsannya.
Begitu sadar, dia langsung berjalan sambil memegangi kepalanya yang masih sakit menuju mobilnya.
Di mobil, dia mencari tahu kemana Yoon Joo dibawa pergi.
Dan dia mendapat informasi bahwa pasien yang dibawa dari Mi World dipindahkan ke Pusat Medis Daehan.
Jung Hyun mendapatkan kondisi pasien. Petugas bilang, orang yang menolong pasien memberikan pertolongan pertama dengan baik.
Foto JTBC
Yeon Soo sudah di ruangannya sekarang. Dia menatap foto pelaku pembunuhan Tae Yeol.
Dia penasaran siapa itu.
Lalu dia memeriksa ponsel Yoon Joo. Tapi sayangnya, ponsel Yoon Joo dilindungi kata sandi.
Foto JTBC
Cheol Hoon dan Pak Bae masuk. Cheol Hoon datang membawa laptop milik Kepala Goo.
Cheol Hoon bilang dia menemukan laptop Kepala Goo.
Pak Bae tanya, ada apalagi ini sampai Cheol Hoon mau mereka bertiga ketemu diam-diam.
Foto JTBC
Cheol Hoon pun menunjukkan video pas hari Park Doo Sik dibunuh.
Cheol Hoon : Di hari Park Doo Sik meninggal pada tanggal 7 Oktober, kamera CCTV di dekat penginapan merekam ini. Pria ini tidak disebutkan dalam catatan resmi. Pembunuhnya meninggalkan penginapan dua menit lebih awal dari pria ini.
Foto JTBC
Sontak, Yeon Soo terdiam melihat pria yang melarikan diri itu.
Dia kenal pria itu. Tapi karena tak yakin, dia menyuruh Cheol Hoon memutar lagi dan syok menyadari pria itu Jung Hyun.
Melihat reaksi Yeon Soo dan tahu pria itu Jung Hyun, Pak Bae bilang ke Cheol Hoon kalau pelaku sebenarnya sudah tertangkap.
Cheol Hoon : Tidak, pria ini bahkan tertangkap di dekat TKP.
Pak Bae : Dia ditangkap?
Cheol Hoon : Ya, namanya Lee Suk Gyu.
Foto JTBC
Yeon Soo makin kaget. Lalu dia teringat sama flashdisk berisi rekaman suara yang diterimanya.
“Halo, aku Kepala Bagian Lee Suk Gyu. Kim Tae Yeol ada di Bar Bibi di Sadangdong….”
Foto JTBC
Yeon Soo juga ingat pas dia dan Jung Hyun ketemu Young Geol di restoran.
Jung Hyun mencoba mengingatkan Yeon Soo bahwa Young Geol adalah pria yang menemui Yeon Soo di depan RS Pak Hwang dan berbicara soal perceraian.
Saat itu, Young Geol mengenalkan diri sebagai Lee Suk Gyu.
Foto JTBC
Ponsel Yeon Soo berbunyi.
Telepon dari Jung Hyun. Yeon Soo tak menjawab.
Foto JTBC
Cheol Hoon : Jika kita melacak pria bernama Lee Suk Gyu, kita mungkin bisa mengungkap kebenaran lainnya di balik kasus Park Doo Sik.
Pak Bae : Menurutku, pelaku sebenarnya sudah ditangkap, dan ini sedikit melenceng untuk menyelidiki kaitan antara ini dan Park Won Jong.
Mereka lalu keluar.
Foto JTBC Foto JTBC
Yeon Soo mencoba mencerna kaitan Jung Hyun dengan semua itu.
Tak lama, dia menerima pesan dari Jung Hyun.
Jung Hyun : “Kau menelepon. Kurasa kau sedang sibuk. Sampai nanti.”
Foto JTBC
Hyun Pil menemui Hyeong Rak yang menunggunya di dalam mobil di tepi jalan.
Sambil terus melajukan mobilnya, Hyun Pil melemparkan tas Yoon Joo ke mobil Hyeong Rak.
Foto JTBC
Hari sudah malam.
Jung Hyun di bengkelnya dan terus menatap pesan Yeon Soo.
Dia heran dan cemas karena Yeon Soo tak membalas pesannya.
Foto JTBC
Hyeong Rak di ruangannya, memeriksa tas Yoon Joo.
Dan dia menemukan video rekaman itu.
Hyeong Rak memutarnya dan menonton rekamannya.
Foto JTBC Foto JTBC
Kita diperlihatkan flashback, saat si pembunuh membunuh Tae Yeol.
Si pembunuh adalah Hyeong Rak!!!
Hyeong Rak bilang pada Tae Yeol yang sudah tak berdaya habis dipukuli Park Doo Sik.
Hyeong Rak : Aku menolak saranmu.
Lalu Hyeong Rak membunuh Tae Yeol.
Flashback end….
Foto JTBC
Hyeong Rak mematikan rekamannya.
Dia bilang dulu dia masih muda.
Setelah itu, dia merusak dan membakar kaset videonya.
Foto JTBC
Hyeong Rak lalu menghubungi Choong Mo.
Dia bilang mau bicara hal penting.
Foto JTBC
Jung Hyun masih di bengkel.
Lalu tiba-tiba dia dikejutkan dengan Yeon Soo yang sudah berdiri di belakangnya.
Jung Hyun : Kapan kau datang? Kau tidak bisa dihubungi. Kurasa kau sibuk.
Yeon Soo diam saja dan memandangi Jung Hyun dengan tatapan terluka.
Yeon Soo lantas masuk ke rumah tanpa mengatakan apapun.
Foto JTBC
Jung Hyun menyusul Yeon Soo ke dalam dan menemukan Yeon Soo lagi minum sendirian.
Jung Hyun mendekati Yeon Soo.
Jung Hyun : Kenapa kau minum sendirian? Tunggu sebentar. Akan kubuatkan ramyeon untukmu. Biar kutuangkan segelas.
Tapi Yeon Soo menuangkan sojunya sendiri ke gelasnya.
Yeon Soo : Saat usiaku tujuh tahun, aku mencuri permen dari toko di lingkunganku. Hanya satu permen. Itu sangat lezat hingga aku mengisap semuanya. Tanpa menggigit sedikit pun. Wanita toko itu takkan tahu berapa banyak permen yang ada dan tak ada yang melihatku melakukannya. Aku memakannya diam-diam. Jadi, kupikir takkan ada yang tahu. Kupikir tidak apa-apa karena tidak ada seorang pun yang tahu. Tapi tidak baik-baik saja. Kau tahu kenapa? Aku tidak merasa tenang. Pokoknya tak bisa.Sejak saat itu, kulakukan apa yang membuatku merasa tenang. Meskipun itu tak nyaman dan butuh banyak kesabaran. Bahkan saat tak ada yang tahu. Kau juga tahu itu. Aku baik-baik saja hanya saat hatiku berkata begitu.
Jung Hyun : Aku tahu.
Foto JTBC Foto JTBC
Yeon Soo : Bagaimana denganmu? Kau baik-baik saja?
Jung Hyun : Yeon Soo-ya, aku…
Yeon Soo : Kukira kau sepertiku. Belakangan ini, aku terus berpikir kalau kau mungkin tidak. Kukira kau sepertiku.
Jung Hyun kaget dan tanya apa maksud Yeon Soo.
Foto JTBC
Yeon Soo gak menjawab dan beranjak ke kamarnya.
Jung Hyun pun merasa heran dan berpikir kenapa Yeon Soo seperti itu padanya.
Foto JTBC Foto JTBC
Jung Hyun menyusul Yeon Soo ke kamar dan melihat Yeon Soo sudah tidur.
Foto JTBC Foto JTBC
Jung Hyun lalu merenung di bengkel, memikirkan kata-kata Yeon Soo tadi.
Tanpa dia sadari, Yeon Soo berdiri di belakangnya. Tengah menatapnya.
Foto JTBC
Kwang Cheol menunjukkan hasil rekaman kamera pengawas di Mi World tadi.
Di rekaman itu, tampak Jung Hyun menyalakan petasan di dalam tong sampah.
Kwang Cheol : Bukankah itu Lee Suk Gyu?
Young Geol : Orang gila ini belum sadar juga.
Kwang Cheol : Kau lihat, tampaknya dia mengikuti seseorang, jadi, aku melacaknya.
Foto JTBC
Kwang Cheol menunjukkan video Hyun Pil.
Kwang Cheol : Pria ini masuk ke sana. Go Yoon Joo pingsan dan dibawa ke ICU. Lalu dia keluar ke sini. Lee Suk Gyu mengikutinya, tapi pingsan. Mungkin ini Hantu.
Foto JTBC
Young Geol lalu menyuruh Kwang Cheol menghapus foto dan e-mail Yoon Joo.
Kwang Cheol kaget, apa?
Young Geol marah, hapus semuanya. Hapus saja semuanya.
Kwang Cheol : Baik, Pak.
Foto JTBC
Hyeong Rak makan malam dengan Young Geol.
Young : Seharusnya aku mengurusnya saat dia muncul. Hari ini, aku menghapus semua informasi tentang Go Yoon Joo. Namun, aku merasa hanya melakukan setengah misi. Jika kau memercayaiku dan memberiku sedikit waktu lagi…
Hyeong Rak : Young Geol-ah, saat itu, kau dan aku menyelamatkan negara ini.
Young Geol : Aku akan mengurus Go Yoon Joo.
Hyeong Rak : Jangan hiraukan dia. Choi Yeon Soo. Hanya dia yang perlu kau pedulikan.
Young Geol : Aku mengerti.
Foto JTBC
Besoknya, Yeon Soo datang ke RS Cinta Orang Tua tempat Pak Lee dirawat.
Dia berniat menyelidiki Jung Hyun. *Omo
Yeon Soo ingat saat Seung Goo bilang Jung Hyun berbohong saat dia tanya kemana perginya Jung Hyun.
Lalu dia ingat kata-kata Jung Hyun soal Pak Lee yang meninggal secara tiba-tiba.
Foto JTBC Foto JTBC
Yeon Soo masuk dan bertemu perawat Kim.
Yeon Soo : Aku datang untuk menanyakan sesuatu. Tuan Lee Man Ho pernah tinggal di rumah sakit ini. Dia sudah meninggal?
Perawat Kim : Ya, dia sudah meninggal.
Yeon Soo tanya, apa Pak Lee meninggal 10 hari lalu.
Perawat Kim bilang dua bulan lalu.
Sontak lah, Yeon Soo syok mendengarnya.
Foto JTBC
Yeon Soo lalu pergi begitu aja setelah mendapatkan jawaban pertama yang dicarinya.
Dadanya mulai sesak. Dia memegangi dadanya.
Foto JTBC
Yeon Soo mendapatkan jawaban kedua.
Yoon Joo dirawat di RS.
Foto JTBC
Yeon Soo di kantor polisi dan berbicara dengan detektif yang mengusut kasus Yeon Joo.
Detektif bilang, Yoon Joo ditangkap menggunakan narkoba tiga kali dan dirawat di rumah sakit jiwa dua kali. Dia pencandu biasa. Dia didiagnosis, dengan kecanduan nikotin kemarin.
Yeon Soo : Itukah alasannya?
Detektif : Tidak, nikotin bukan obat halusinogenik. Menurut kami juga aneh, tapi kami akan menyelidikinya begitu dia bangun.
Yeon Soo : Omong-omong, kau sudah menyelidiki orang-orang terdekatnya?
Foto JTBC
Detektif bilang, Yoon Joo punya orang tua. Tapi orang tua Yoon Joo langsung menutup telepon begitu detektif menyebutkan nama Yoon Joo.
Yeon Soo tambah syok karena setau dia Yoon Joo yatim piatu.
Foto JTBC
Dalam perjalanan, Yeon Soo menghubungi panti asuhan tempat Jung Hyun dulu tinggal.
Yeon Soo mencari Yoon Joo. Tapi petugas bilang tak ada yang bernama Yoon Joo yang pernah tinggal di panti asuhan mereka.
Yeon Soo lalu menanyakan apakah Jung Hyun pernah tinggal di sana.
Foto JTBC
Yeon Soo akhirnya pergi ke panti asuhan dan berbicara dengan pengelola panti.
Pengelola panti bilang Jung Hyun dulu pernah tinggal di sana. Dia lahir tahun 1968 dan meninggal tahun 1975.
Ibu panti juga menunjukkan foto Jung Hyun pada tahun 1974.
Sontak lah Yeon Soo langsung nangis.
Ibu panti bilang, saat itu direktur panti tak melaporkan kematian anak panti mereka demi mendapat bantuan keuangan.
Fot o JTBC Foto JTBC
Yeon Soo juga pergi ke makam Jung Hyun.
Dia pun jatuh terduduk dan menangis.
Yeon Soo menyetir mobilnya dalam keadaan syok.
Karena merasa sesak, dia membuka jendelanya.
Foto JTBC
Di bengkel, Jung Hyun memikirkan Yoon Joo yang akan melawan agensi.
Jung Hyun lalu menerima pesan bahwa Yoon Joo sudah dipindahkan ke bangsal.
Foto JTBC Foto JTBC
Hyeong Rak pergi menemui Choong Mo.
Choong Mo : Kenapa aku harus bertemu denganmu di tempat seperti ini?
Hyeong Rak : Selamat atas penunjukanmu sebagai Kepala Sekretaris.
Choong Mo : VIP akan memutuskan siapa yang menjadi Kepala Sekretaris. Itu belum dipastikan.
Hyeong Rak : Benar. Ada dua kandidat lagi.
Choong Mo : Tapi kau memberiku selamat. Seolah-olah kau tahu apa yang dipikirkan VIP.
Hyeong Rak : Aku mungkin tak bisa mempromosikanmu pada VIP. Tapi aku bisa memastikan yang dua lagi… tidak disukai olehnya.
Choong Mo kesal, Pak Im…
Hyeong Rak : Aku bekerja untuk negara ini. Agar negara ini aman, kau harus mengambil posisi Kepala Sekretaris. Tapi untuk menjabatnya, kau harus tahu sesuatu. Itu sebabnya aku ingin bertemu denganmu.
Foto JTBC
Hyeong Rak memberikan Choong Mo amplop.
Foto JTBC
Jung Hyun menjenguk Yoon Joo.
Jung Hyun : Jika aku mengatakan semuanya, akankah situasinya berbeda? Maafkan aku, Go Yoon Joo. Sudah terlambat bagiku untuk mengatakan aku ingin kembali seperti yang kau katakan. Kalian memanggilku Lee Suk Gyu tapi bagi Yeon Soo dan anak-anak kami, aku Han Jung Hyun. Jika bisa, aku ingin mati sebagai Han Jung Hyun.
Foto JTBC Foto JTBC
Jung Hyun keluar dari kamar Yoon Joo dan melihat Hyun Pil sudah ada di depan kamar.
Jung Hyun menutup pintu dan menghalangi Hyun Pil masuk ke dalam.
Tanpa Jung Hyun sadari, Yeon Soo melihatnya dari kejauhan.
Foto JTBC
Hyun Pil menoleh ke Yeon Soo.
Sementara Jung Hyun mulai mengambil ancang-ancang karena Hyun Pil melangkah maju.
Tapi tiba-tiba, Hyun Pil lari begitu aja. Jung Hyun mengejar Hyun Pil.
Jung Hyun gak sadar kalau itu jebakan yang disiapkan Hyeong Rak untuk membuka identitasnya di depan Yeon Soo.
Foto JTBC
Jung Hyun mengejar Hyun Pil.
Mereka berkelahi di atap. Yeon Soo menyusul mereka dan terkejut melihat Jung Hyun.
Hyeong Rak mengekspose identitas asli Jung Hyun ke Choong Mo.
Foto JTBC
Hyun Pil mengeluarkan pistol.
Melihat itu, Jung Hyun langsung mencampakkan pistol Hyun Pil.
Dan tanpa dia sadar, pistolnya tercampak ke kaki Yeon Soo.
Foto JTBC
Hyun Pil kemudian meloncat ke bawah dan kabur.
Jung Hyun melihat Hyun Pil kabur.
Foto JTBC Foto JTBC
Tapi saat membalikkan badan, dia terkejut melihat Yeon Soo.
Yeon Soo mengambil pistol Hyun Pil dan mengarahkannya ke Jung Hyun.
Yeon Soo : Siapa kau? Kau bukan Han Jung Hyun, siapa kau!
Jung Hyun pun terdiam, tak tahu harus menjawab apa.
Foto JTBC
Bersambung…….