SINOPSIS Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 1 – Terakhir (Mario Maurer & Kim Kimberly)

Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang

SINOPSIS Drama Thailand Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang – Thong Ake Mor Yah Tah Chaloang atau lebih tepatnya dikenal dengan judul Lakorn “Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang” merupakan serial Thailand terbaru yang ditayangkan di Channel 3 mulai tanggal 31 Januari 2019, setiap hari Rabu dan Kamis pukul 20.20 waktu setempat. Ini menjadi salah satu drama yang ditunggu banyak orang.

Pasalnya, serial Thai-Drama ini dibintangi oleh artis – artis muda dan terkenal asal Thailand. Pemeran utama pria adalah aktor ganteng dan terkenal Maurer Mario, Tentu namanya sudah tak asing bukan? Maurer Mario adalah bintang film romantis populer A Little Thing Called Love (2010), film pertama Thailand yang ditonton Admin dan akhirnya hal tersebut membuat Admin suka dengan drama & film Thailand hingga sekarang ini.

Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang | Source image from ch3thailand.com

Sedangkan untuk pemain tokoh utama wanita dalam serial drama Thong Ake Mor Yah Tah Chaloang adalah aktris cantik dan terkenal Kimberley Anne Woltemas yang juga menjadi pemain di drama hits 2017 Buang Hong dan serial Piang Chai Khon Nee Mai Chai Poo Wised (2016). Selain mereka berdua, drama Thailand garapan sutradara Chudapa Chantakett itu juga dibintangi oleh Panjan Kawin Imanothai dari serial lakorn Bpoop Phaeh Saniwaat (2018).

Kemudian artis senior Rudklao Amratisha, aktor kawakan Rong Kaomulkadee, ada juga Pat Napapa Thantrakul hingga aktor muda pendatang baru Sarin Inpitar Ronnakiat ikut tampil sebagai pemain pendukung. Baiklah, sekarang langsung saja bisa Kamu simak Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang selengkapnya.

Daftar Isi

SINOPSIS Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang:

Drama Lakorn “Thong Ake Mor Yah Tah Chaloan” adalah komedi romantis yang ditetapkan pada masa pemerintahan Rama 5 (Chulalongkorn) tentang seorang apoteker. Seorang dokter bernama Kakek Thong In yang diperankan oleh Rong Kaomulkadee, merupakan seorang dokter berpengalaman yang sudah mengobati banyak orang.

Kakek Thong In sangat dipercayai oleh penduduk desa dan Dia tidak bisa mengabaikan desa miskin, Dia selalu membantu orang yang butuh pertolongannya.

Dia memiliki seorang cucu yang bernama Thong Ake diperankan oleh Maurer Mario yang suka bersenang – senang, Dia ingin punya kekasih dan ingin menjadi dokter tradisional, Dia juga memperlajari pengobatan Thailand kuno. Dikenal sebagai ahli pengobatan herbal dapat membedakan obat-obatan dan khasiat dengan sempurna.

Suatu hari Dia harus membantu sebuah desa miskin yang dilanda penyakit. Banyak yang menderita disana, dan Dia pergi kesana bersama cucunya. Ada legenda yang mengatakan bahwa tempat tersebut adalah tempat di mana mayat-mayat dibuang. Orang-orang sangat takut bahwa mereka tidak akan bisa pindah ke desa lain.

Disisi lain ada Chaba (Kimberley Anne Woltemas) seorang yang bijak dan selalu mengerjakan pekerjaannya dengan baik. Karakternya nakal dan Dia memiliki wajah yang cantik namun juga tingkah lakunya seperti anak laki-laki. Dia tidak takut pada siapa pun. Memiliki tekad untuk membantu orang lain.

Chaba bertemu dengan kakek Thong In, Dia sangat mengaguminya. Chaba bahkan ingin belajar menjadi Dokter, akhirnya Dia menjadi murid dari kakek Thong In. Pertemuan itu juga membawa kisah romantis antara Chaba dan Thong Ake.

==================================
Detail Tentang Drama Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang:
==================================

Judul : Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang
Judul Lain : Thong Ake Mor Yah Tah Chaloang / Thong Eak, The Pharmacist of Chaloang
Judul Lokal : ทองเอก หมอยา ท่าโฉลง / ทองเอกหมอยาท่าโฉลง
Genre : Comedy, Romance, Medical
Episodes : 12 (to be confirm)
Sutradara : Chudapa Chantakett
Penulis Naskah : Chudapa Chantakett
Stasiun Channel : Channel 3
Negara : Thailand
Di tayangkan pada : 31 Januari 2019, setiap hari Rabu dan Kamis pukul 20.20

Detail Daftar Pemain Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang:

Maurer Mario berperan sbg Thong Ake
Kimberley Anne Woltemas berperan sbg Chaba
Panjan Kawin Imanothai berperan sbg Kla
Sarin Inpitar Ronnakiat berperan sbg Perm
Pat Napapa Thantrakul berperan sbg Chongko
Chatphong Natthaphong berperan sbg Piak
Ammarat Jakkrit berperan sbg Than Khun
Rudklao Amratisha berperan sbg Mae Mun
Phulita Supinchompoo berperan sbg Pong
Rong Kaomulkadee berperan sbg Grandfather Thong In
Nut Devahastin berperan sbg Khun Chai Pin
Mam Jintara Sukapat berperan sbg Khun Nai Saiyud

Link SINOPSIS Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 1 – Terakhir (Mario Maurer & Kim Kimberly) :

Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 1 : Sinopsis
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 2 : Sinopsis
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 3 : Sinopsis
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 4 : Sinopsis
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 5 : Sinopsis
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 6 : Sinopsis
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 7 : Sinopsis
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 8 : Sinopsis
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 9 : Sinopsis
Sinopsis Thong Eak Mor Ya Tah Chaloang Episode 10 : Sinopsis

*Link belum ada, mohon ditunggu ya!*

Baca juga,
Sinopsis Tra Barb See Chompoo
Sinopsis Happy Birthday

18 Shares:
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like