Channel iQIYI mempersembahkan serial China terbarunya “In a Class of Her Own”. Drama ini dapat disaksikan setiap hari Kamis hingga Sabtu di aplikasi maupun website streaming iQIYI secara gratis.
Dibintangi oleh deretan artis muda dan terkenal, drama Mandarin ini menghadirkan Ju Jing Yi, Song Wei Long, Bi Wen Jun, Richards Wang dan Chen Yi Long.
Aktris cantik Ju Jing Yi sebelumnya bermain di drama seri Please Give Me A Pair of Wings dan The Legend of White Snake. Sedangkan Song Wei Long membintangi drama Beautiful Reborn Flower dan Find Yourself.
Drama ini akan memiliki 36 episode penayangan. Untuk VIP bisa nonton satu minggu lebih awal. Cerita didasarkan remake dari drama Korea “Sungkyunkwan Scandal”.
Daftar Isi
Detail In a Class of Her Own
- Judul: In a Class of Her Own / 漂亮书生 / Piao Liang Shu Sheng
- Genre: Historical, Comedy, Romance
- Negara: China
- Sutradara: Zhi Lei
- Produser: Dai Ying, Bian Jiang, Fang Li, Chen Ze
- Penulis Skenario: Zhang Yan Bin, Wang Xin Yi, Fu Min, Hua Su Shan, Ni Jun
- Produksi: iQiyi, CN Movie Culture Media
- Channel TV: iQIYI
- Jumlah Episode: 36 Episode
- Masa Tayang: 23 Juli 2020 – 15 Agustus 2020
- Jadwal Tayang: Kamis – Sabtu, Pukul 12:00 WIB
Sinopsis Drama In a Class of Her Own
Plot Cerita tentang kisah Xue Wen Xi (diperankan oleh Ju Jing Yi). Dia berasal dari keluarga sederhana, miskin, dan memutuskan untuk menyamar sebagai sosok pria untuk memenuhi kebutuhan dengan membantu transkrip sekaligus copywriter buku.
Suatu ketika Xue Wen Xi bertemu dengan Feng Cheng Jun (diperankan oleh Song Wei Long). Dia adalah seorang putra dari Perdana Menteri yang saat itu sedang transaksi bisnis.
Xue Wen Xi tertarik dan kagum akan bakat dari Feng Cheng Jun. Diam-diam Dia berencana untuk mendaftar Akademi Yun Shang, sekolah siswa khusus laki-laki.
Karena itu, Xue Wen Xi memutuskan untuk menyamar sebagai anak laki-laki dan mengubah penampilan serta namanya menjadi Xue Wen Bin.
Dia hidup dengan rasa was-was dan takut apabila rahasianya terbongkar oleh mereka.
Beruntung Dia memiliki Feng Cheng Jun yang membantunya, memungkinkan Dia untuk fokus terhadap studinya.
Dengan menggunakan kecerdasan, kebaikan, dan pesonanya, Xue Wen Xi juga berteman dekat dengan Yu Yue Xuan (Bi Wen Jun), tipe yang pemberontak dan susah dikenadalikan dengan Lei Ze Xin (Richards Wang), pria berhjati dingin.
Keempatnya dikenal sebagai “Yun Shang Quartet”, mereka mengatasi banyak masalah bersama-sama dan saling tumbuh menjadi pribadi yang diinginkan masing-masing.
Hingga akhirnya Xue Wen Xi memberanikan diri untuk mengungkapkan identitas aslinya sebagai seorang perempuan. Dia juga jatuh cinta terhadap Feng Cheng Jun
Banyak hal terjadi diantara mereka, bagaimana kisah seru selanjutnya?
SINOPSIS DRAMA CHINA IN A CLASS OF HER OWN EPISODE 1 – 36 TERAKHIR LENGKAP
- Sinopsis Episode 1: Recap
- Sinopsis Episode 2: Recap
- Sinopsis Episode 3: Recap
- Sinopsis Episode 4: Recap
- Sinopsis Episode 5: Recap
- Sinopsis Episode 6: Recap
- Sinopsis Episode 7: Recap
- Sinopsis Episode 8: Recap
- Sinopsis Episode 9: Recap
- Sinopsis Episode 10: Recap
Pemain
PEMERAN UTAMA
- Ju Jing Yi sebagai Xue Wen Xi / Xue Wen Bin
- Song Wei Long sebagai Feng Cheng Jun
- Bi Wen Jun sebagai Yu Yue Xuan
- Richards Wang sebagai Lei Ze Xin
- Wang Zi Ao sebagai Lei Zexin muda
- Chen Yi Long sebagai Han Zhi Sheng
PEMERAN PENDUKUNG
- Nicole Zhu sebagai Mu Xiao Man
- Zhang Xin sebagai Han Shu Min
- Zhang Han sebagai Xiao Qing
- He Liang Ou sebagai A Mu’s sister
- Xu Yang sebagai Li Bing Kun
- Mao Fang Yuan sebagai Wei Chao Hui
- Wang Jin Song sebagai Feng Jichang
- Zhang Shuang Li sebagai Feng Xinwu
- Gong Bei Bi sebagai Madame Wen
- Zhang Hao Wei sebagai Lei Zexun
- Yu Bo sebagai Xue Dingkun
- Wang Ce sebagai Han Zhengliang
- Li Shuai sebagai Book Keeper Chao
- Li Jia Hao sebagai Xue Wenbin
- Zhang Zheng Yong sebagai Liu Qianyi
- Li Kun sebagai Han Shengxiong
- Xu Yang sebagai Li Bingkun
- Zhao Qian Yi sebagai Gu Ziming
- Li Lin sebagai Lu Shaorong
- Wei Zi Han sebagai Mo Xiaohuan
- Tang Shu Ya sebagai Wen Zifeng
- Wu He Lun sebagai Yang Yide
- Mao Fang Yuan sebagai Wei Zhaohui
- Wu Xing Lin sebagai Ji Jia
- Zhang Hai Feng sebagai Mr. Zhao
- Wei Zhi Qiang sebagai Mr. Yu
- Han Manor
- Wang Hao Jun sebagai Li Hu
- Tan Li Min sebagai Madame Han
- Zhang Zhi Hao sebagai Xiao Qin
- Tan Jian Chang sebagai Ding Ruoyang
- Yang Zi Hua sebagai Wang Haozhen
- Xiao Song Yuan sebagai Gu Dachao
- Zhang Yan Bin sebagai Bookshop Owner
- Chen Hao Wen sebagai Gu Zheyuan
- Yang Qi Yu sebagai Lei Qiying
- Jiang Jian sebagai Mu Beichuan
- Wei Xiao Guang sebagai Miao Xiangdong
- Zhao Gang sebagai Minister Tian
- Zhou Wei An sebagai A Mu
- Qiu Yun He sebagai Scholar Ke
- Quan Rui sebagai Xiao Jie
Lagu tema OST / Soundtrack
Tema | Judul Lagu | Penyanyi |
---|---|---|
In a Class of Her Own OST Part 1 | Scholar Boy (读书郎) | Lian Zhun Wei |
In a Class of Her Own OST Part 2 | Love On the Clouds (云上恋) | Li Zi Ting |
In a Class of Her Own OST Part 3 | Youth Have Dreams (少年有梦) | UNINE (Li Zhen Ning, Yao Ming Ming, Guan Yue) |
In a Class of Her Own OST Part 4 | Auditory Hallucination (幻听) | Zhang Man Na |
In a Class of Her Own OST Part 5 | Smile Among the Clouds (云中笑) | Gue Xue Ying |
In a Class of Her Own OST Part 6 | Complete (圆满) | Gao Jia Lang |
In a Class of Her Own OST Part 7 | Enamored (倾心) | Yin Mei Yi |
Download In a Class of Her Own Sub Indo Full Episode
Drama China In a Class of Her Own dapat ditonton secara gratis (free) maupun download menggunakan aplikasi iQiyi ataupun langsung melalui websitenya.
Dan Kalian untuk pengguna VIP akan dapat menonton lebih cepat satu minggu awal ketimbang gratis member. Selamat menontonnya, bagaimana gak kalah seru dengan versi Korea kan? jangan lupa berikan komentarmu di bawah ya!
Baca juga:
1 comment
gw nonton lho, krn ada JuJingYi, sumpah, drama ini tdk mengecewakan, gw yg nonton pake gratisan, malah jd pengen jd member VIP biar lbh cepat selesai nontonnya. wkwkwk
Cuma agak rasa aneh pas bagian scene pertama pertemuan Wen Bin dan Feng Cheng Jun.
Dan ada beberapa scene yg boring juga, tapi overall worth it banget buat ditonton.
Boringnya bukan boring yang eneg buat ditonton. Ibarat boringnya 1:10. Lebih banyak seru dan buat kita mikir gimana kedepannya.
Terus pas bagian Feng Cheng Jun ngebayangin Wen Bin jadi cewe, ngakak.
Menurut gw 8.5/10