Little Women (Drama Korea 2022)

Tentang Sinopsis – TvN mengeluarkan drama terbaru mereka yang berjudul ”Little Women” tayang mulai 3 September 2022 kemarin yang pastinya sangat ditunggu kalian karna para pemain yang ada didalamnya juga.

Siapa sih yang gakenal aktris cantik dan muda Kim Go Eun yang ramai dengan drama-drama yang dibintanginya seperti ”Goblin” dan ”The King: Eternal Monarch”. Tak hanya dia saja, Nam Ji Hyun aktris yang tak kalah cantik juga akan ikut berperan bersamanya dan Park Ji Hu yang populer karna pernah berperan di drama ”All of Us Are Dead” dan akan kembali dengan season 2 pada tahun 2023 mendatang.

Dan tak kalah serunya aktor terkenal Uhm Ki Joon a.k.a Joo Dan Tae di drama Penthouse akan hadir juga bersama Wi Ha Joon yang tampan dan pemberani di dalam film Squid Game yang menantang. Dengan cameo paling ganteng yaitu Song Jong Ki juga akan hadir di ep 2.

Drama ini akan menggantikan slot drama ”Alchemy of Souls” yang sedang ramai diperbincangkan itu ya gaes bahkan menduduki peringkat di Netflix Indonesia selama beberapa minggu.

Foto : TvN

Daftar Isi

Details Tentang Drama:

  • Judul: Little Women
  • Judul Korea: 작은 아씨들/ Jakeun Assideul
  • Genre: Drama, Aksi ,Misteri, Thriller
  • Negara: Korea Selatan
  • Sutradara: Kim Hee Woon
  • Penulis Skenario: Jung Seo Kyong
  • Produksi: TvN
  • Jumlah Episode: 16 Episode
  • Stasiun TV: TvN, Netflix
  • Durasi : 1 Jam 10 Menit
  • Masa Tayang: 3 September 2022 – 9 Oktober 2022
  • Jadwal Tayang: Setiap Sabtu dan Minggu Pukul 21:10 WIB

Sinopsis Drama Little Women :

Drama ini menceritakan tentang tiga perempuan bersaudara, Oh In Joo (Kim Go Eun), Oh In Kyung (Nam Ji Hyun), dan Oh In Hye (Park Ji Hu) yang terlibat kasus yang membuat mereka harus berhadapan melawan keluarga elit di Korea Selatan.

Oh In Joo merupakan kakak terteru yang dibesarkan di lingkungan sangat miskin sehingga menyadari bahwa uang hal yang paling penting untuk melindungi dirinya dan keluarganya. sedangkan Oh In Kyung anak tengah yang bekerja sebagai reporter berita. Meskipun hidupnya juga tergolong selalu miskin tetapi ia tetap enjoy dan tidak terikat dengan kekurangannya.

Oh In Hye, anak terakhir yang masih bersekolah di sekolah tinggi seni bergengsi dengan kemampuan dan bakat alaminya dalam melukis ini akan ikut terlibat dalam kasus tiga bersauda itu.

Daftar Pemain Little Women :

PEMERAN UTAMA

  • Kim Go Eun sebagai Oh In Joo
  • Nam Ji Hyun sebagai Oh In Kyung
  • Park Ji Hu sebagai Oh In Hye

KELUARGA OH

  • Kim Mi Sook sebagai Oh Hye-Suk
  • Park Ji Young sebagai Ahn Hee-Yeon
  • Park So Yi sebagai Oh In Joo kecil

KELUARGA WON

  • Uhm Ki Joon sebagai Park Jae-Sang
  • Uhm Ji Woon sebagai Won Sang-A
  • Jeon Chae Eun sebagai Park Hyo-Rin
  • Lee Min Woo sebagai Won Sang Woo

PEMERAN PENDUKUNG LAINNYA

  • Wi Ha Joon sebagai Choi Do-Il
  • Park Bo Kyung sebagai Ko Soo-Im
  • Choo Ja Hyun sebagai Jin Hwa-Young
  • Oh Jung Se sebagai Shin Hyeon-Min
  • Cho Yeon Jin sebagai Hwang Bo-Yeon
  • Kang Hoon sebagai Ha Jong-Ho
  • Min kyung Jin sebagai Kakek Ha Jong-Ho
  • Jo Seung Yeon sebagai Jo Wan-Gyu
  • Gong Min Jung sebagai Jang Ma-Ri
  • Jeon Jin Oh sebagai Cheon Sang-Hyeok
  • Song Jong Ki sebagai Sales sepatu (ep. 2)
  • Hong Seo Hui sebagai wanita sepatu mahal (ep.1)
  • Cha Yong Hak sebagai Kim Cheol Seong (ep.2)

SINOPSIS DRAMA KOREA Little Women 2022 EPISODE 1 – 12 TERAKHIR LENGKAP

Di Netflix akan tersedia Sub Indo lengkap dari episode pertama hingga terakhir. Selain itu biasanya akan ada juga English Subtitle, untuk Indonesia biasanya akan tersedia satu hari setelah tanggal penayangan.

Cara kedua, selain situs resmi seperti Netflix sebenarnya ada banyak cara seperti nonton dan download melalui drakorindo, drakorfilms, drakorkita, dan situs narashika. Namun link bersangkutan bisa Kalian temukan di google. Kalian juga bisa download sesuai ukuran mulai SD sampai HD quality.

1 Shares:
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like