Martabak Special No 28 Jatuh Cinta adalah FTV tahun 2018 yang dibintangi oleh Baim Wong dan Maudy Effrosina sebagai peran utamanya.
Sinetron FTV SCTV ini tayang ulang pada jam primetime malam hari ini, 29 Desember 2020 pukul 23.30 WIB.
Detail Tentang FTV
- Judul: Martabak Special No 28 Jatuh Cinta
- Genre: FTV, Romance
- Negara: Indonesia
- Sutradara: Bobby Herlambang
- Produser: Wicky V. Olindo, Sukhdev Singh
- Penulis Naskah: Novitasari
- Rumah Produksi: Screenplay Productions
- Channel TV: SCTV
- Tanggal Rilis: 21 Agustus 2018
- Jadwal Tayang: Selasa, 29 Desember 2020 Pukul 23:00 WIB
Daftar Isi
Sinopsis FTV Martabak Special No 28 Jatuh Cinta
Aldo (Baim Wong) adalah seorang pengusaha muda penjual martabak spesial yang sukses. Tempatnya dikenal sebagai Martabak special no 28.
Rasa martabaknya dikenal enak dan disukai kalangan remaja hingga orang tua. Suatu hari, Dia harus terlibat dengan cewek bernama Ica (Maudy Effrosina).
Ica dan sahabatnya Memet sedang mengantar pesanan telor asin. Ketika itu ada maling motor dan Ica pun tidak dapat tinggal diam. Mereka mengejar maling itu.
Merasa kesal, Dia melemparkan telur bebek kepada si maling. Namun setelah beberapa kali lemparan justru terkena orang lain di pinggir jalan yang tak lain adalah Aldo.
Dia marah terhadap Ica dan mengejar motornya dengan mobil. Dia berhasil mengejar Ica. Karena wanita, akhirnya Dia hanya menyuruh Ica mencucikan pakaiannya saja.
Sementara itu bos Ica marah karena telur pelanggannya berkurang 1 kg akibat insiden sebelumnya itu.
Di sisi lain, bisnis Aldo mulai menurun. Setelah diperiksa martabak mereka dikeluhkan banyak orang karena salah pada telurnya yang bau busuk.
Aldo datang ke tempat pemasok, ternyata di sana tempat Ica bekerja. Kemudian mereka saling menyalahkan. Sedangkan Bos Ica menyalahkan Ica dan Memet. Dia memecat mereka berdua.
Daftar Pemain Martabak Special No 28 Jatuh Cinta
PEMERAN UTAMA
- Baim Wong sebagai Aldo
- Maudy Effrosina sebagai Ica
PEMERAN PENDUKUNG
- Ade Yunita sebagai Rosa, cewek yang suka Aldo
- Edwin Sjarif sebagai Toni, cowok yang khianati Aldo
- Ricky Cuaca sebagai Memet, teman Ica
- Dolly Martin sebagai Ayah Ica
- Nurul Hidayati sebagai Ismawati, Ibu Aldo
- Rebecca Regina
- Maria Tedja
Lagu tema OST / Soundtrack
Judul Lagu | Penyanyi |
---|---|
1. Suka Atau Tidak | Wali |
2. Bahagia Itu Sederhana | Cita Citata |
3. Tak Bisa Menggantimu | Mosca |
4. Cinta Di Hati | Phantom |