Biodata Yuki Kato Lengkap (1995)

Biodata Yuki Kato Lengkap (1995)
foto: instagram/yukikt

Kalau kamu sering nonton sinetron dan FTV, pasti kamu tahu Yuki Kato, Aktris Indonesia dengan segudang bakat dan memiliki penampilan cantik.

Berikut adalah biodata Yuki Kato, lengkap dengan umur dan agamanya.

Yuki Kato merupakan seorang aktris, model, presenter, dan penyanyi asal Malang, Jawa Timur yang hits dengan sinetron berjudul Heart Series. Yuki kerap membintangi sinetron, FTV, hingga film layar lebar. Ia juga sering menjadi pembawa acara di televisi lho.

FTV Yuki Kator terbaru adalah Catatan Harianku 2020 dari SCTV yang menjadi lawan akting Morgan Oey. Setelah sukses dengan FTV pertamanya yang mengundang tangis itu, Yuki dan Morgan kembali main di judul yang berbeda lho.

Makin penasaran dengan sosoknya? Ini dia biodata Yuki Kato, Aktris muda dan cantik asal Indonesia yang memiliki segudang bakat.

1. Awal Karir

Yuki Kato memulai karir sejak tahun 2004 saat usianya 9 tahun gaes. Debut pertamanya sebagai pemeran utama di sinetron populer “Heart Series” yang menjadi Rachel bareng aktor Irshadi Bagas.

Sejak itu, mereka berdua sering main sinetron bareng seperti “My Love” dan “Monyet Cantik”. Dirinya sukses mencuri perhatian lagi setelah main di Heart Series 2 yang tayang di Malaysia juga lho.

2. Blesteran Indonesia-Jepang

Untuk Kamu yang belum tahu, pemilik nama Yuki Anggraini Kato adalah keturunan Indonesia Jepang gaes. Ayahnya yang bernama Takeshi Kato berasal dari Jepang sedangkan Ibunya bernama Twinawati berasal dari Indonesia.

3. Pendidikan

Yuki Kato ini memiliki segudang bakat dan prestasi lho. Dirinya menumpuh pendidikan di SD Fajar Hidayah yang berlokasi di Bogor, melanjutkan SMP ke SMP Sekolah Pilar Indonesia dan SMA di kota Jakarta yakni SMA Bakti Mulya 400.

Setelah lulus Yuki kuliah di Universitas Indonesia dan mengambil jurusan Ilmu Hubungan Internasional.

4. Bermain Sinetron dan Film Layar Lebar

Sosoknya sangat terkenal, sering muncul di layar kaca ya gaes. Dirinya ini sudah membintangi puluhan judul film dan sinetron. Tahun 2020 Ia memerankan Lia di Film Nikah Yuk dan menjadi pengisi suara Mulan di film China Mulan dari Disney+ Hotstar. Sedangkan di 2021, Yuki Kato akan menjadi Laura di film Bioskop Lantai 4.

Selain itu, ada FTV yang Ia sering mainkan juga lho. Di akhir Desember 2020, Ia telah membintangi dua judul FTV dengan tema baru “Catatan Harianku” dan kedua-duanya main bareng Morgan Oey.

5. Bermain di Web Series

Menjadi web drama pertama yang Ia bintangi, series Pretty Little Liars Indonesia dari VIU ini sukses membuat namanya semakin dikenal lho. Aktingnya yang apik dalam memerankan Alisa sukses mencuri perhatian netizen.

6. Biodata dan Profil

  • Nama Lengkap: Yuki Anggraini Kato
  • Nama Panggung: Yuki Kato
  • Nama Panggilan: Yuki
  • Pekerjaan: Aktris, Penyanyi, Model, Presenter
  • Tempat Tanggal Lahir: Malang, 2 April 1995
  • Pendidikan: Universitas Indonesia
  • Umur: 25 Tahun
  • Agama: Islam
  • Zodiak: Aries
  • Tinggi Badan: 170 cm
  • Keluarga: Takeshi Kato (ayah), Twinawati (ibu), Reina Meisilia Kato (adik), Sakura Des Caesar Kato (adik)
  • Tahun Aktif: 2004 – Sekarang
  • Media Sosial:

FTV

Ada puluhan judul FTV Movie yang sudah Ia bintangi gaes, berikut diantaranya.

  • Catatan Harianku: Detak Jantung di Detik Berbeda (2020) sebagai Jasmine
  • Catatan Harianku: Kekasih Untuk Kekasihku (2020) sebagai Eci
  • Telolet Cinta di Angkot No. 28 (2018) sebagai Anty
  • Cinta Jangan Kasih Kendor (2018) sebagai Ica
  • Pisang Crispy Jatuh di Hati (2018) sebagai Dela
  • Gurih Cinta Telur Asin (2018) sebagai Kinara
  • Sate Bandeng Jawara Cintaku (2018) sebagai Pipit
  • Mencari Bintang di Angkasa (2017) sebagai Bintang
  • Rebutan Hati Pembantu Unyu (2017) sebagai Rani
  • Apa Jadinya Dunia Tanpa Mariska (2017) sebagai Mariska
  • Kepentok Cinta sopir Gokil (2016) sebagai Tika
  • Mister Pinky (2012)
  • Jodoh Aretta (2005)

Serial Web

Film

Untul film layar lebar yang Yuki Kato bintangi diantaranya:

  • Lantai 4 (2021) sebagai Laura
  • Mulan (2020) sebagai Suara Mulan
  • Nikah Yuk (2020) sebagai Lia
  • Kapal Goyang Kapten (2019) sebagai Tiara
  • Cahaya Cinta Pesantren (2017) sebagai Shila
  • Petualangan Singa Pemberani Atlantos (2016) sebagai Liona
  • Kembar 5 (2015) sebagai Gendis
  • Cabe-cabean (2015) sebagai Suzan
  • Pizza Man (2015) sebagai Meri
  • This Is Cinta (2015) sebagai Rachel
  • Operation Wedding (2013) sebagai Windi
  • Basahhh… (2008) sebagai Anisa

Sinetron

  • Antara Cinta & Do’a (2017) sebagai Ashilla
  • Cinta Yang Tertukar (2016) sebagai Cinta
  • Penyihir Cantik (2015) sebagai Milly
  • Otomatis Jatuh Cinta (2014) sebagai Yuki
  • Fortune Cookies (2013) sebagai Fathin
  • Heart Series 2 (2013) sebagai Rachel
  • Cinta Cenat Cenut 3 (2012) sebagai Nina Jaelani (Ninja)
  • Cahaya Gemilang (2011)
  • Dia atau Diriku (2011) sebagai Zahra
  • Gol-Gol Fatimah (2011) sebagai Fatimah
  • Arti Sahabat Musim Kedua (2011) sebagai Ajeng
  • Arti Sahabat (2010) sebagai Ajeng
  • Putih Merah (2010) sebagai Shinta
  • 3 Pengantin untuk Ayahku (2008) sebagai Desi
  • Namaku Mentari (2008) sebagai Sarah
  • Monyet Cantik (2007) sebagai Lisa
  • My Love (2007) sebagai Cinta
  • Heart Series (2007) sebagai Rachel
  • Pintu Hidayah (2005)
  • Pelangi Pelangi Cinta (2005) sebagai Tara
  • Matahariku (2005)
  • Inikah Rasanya (2005) sebagai Jinny

Nah itu dia gaes biodata Yuki Kato, Aktris cantik yang punya segudang bakat.

2 Shares:
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like