Biodata Sung Hoon Lengkap (1983)

Biodata Sung Hoon Lengkap (1983)
foto: instagram/sunghoon1983

Siapa yang masih belum mengenal seorang aktor tampan Korea Selatan pemeran Pan Sa-Hyun di serial drama Korea Netflix Love (ft. Marriage and Divorce) bernama Sung Hoon?

Berikut biodata lengkapnya.

Sung Hoon merupakan pria yang lahir pada tahun 1983 dan berasal dari Daegu gaes. Dirinya terkenal sebagai seorang aktor Korea Selatan yang pernah menjadi pemeran drama My Secret Romance.

Meskipun sudah hampir 40 tahun, Sung Hoon menjadi salah satu aktor papan atas Korea yang memiliki wajah tampan banget.

Tahun 2021, Ia mendapatkan peran utama sebagai Pan Sa-Hyun di drama Love (ft. Marriage and Divorce) aka Marriage Lyrics and Divorce Music yang tayang di Netflix dan TV Chosun.

Berikut ini merupakan rangkuman dari Tim TENTANGSINOPSIS.com mengenai biodata dari Sung Hoon, aktor terkenal Korea Selatan yang jadi pemain Love (ft. Marriage and Divorce) Gaes.

1. Nama aslinya Bang Sung Hoon

Untuk Kalian yang belum tahu nih, nama asli dari om-om ganteng yang telah berusia 38 tahun ini adalah Bang Sung Hoon.

2. Awal Karir

Sebelum terjun ke dunia Entertainment, Sung Hoon adalah seorang atlet renang profesional. Tetapi Ia mengalami cedera pada kaki dan membuatnya berhenti.

Ia mendapatkan peran debut pertamanya di tahun 2009 White Brown’s Because I Love You.

Dirinya mendapat peran utama pertama di serial televisi Korea pada tahun 2011 di drama SBS berjudul “New Tales of the Gisaeng” dengan aktris cantik Lim Soo-Hyang (pemeran drakor My ID is Gangnam Beauty).

Drama tersebut memiliki rating yang tinggi dan membuat namanya kian melejit.

3. Membintangi drakor populer

Sung Hoon sering membintangi drama-drama populer lho gaes. Selain Kdrama pertamanya, Ia juga pernah memainkan peran Cheon Eum-Ja di serial “Faith” bareng Lee Min-ho dan “Oh My Venus”.

Ia membintangi drama seri populer lainnya My Secret Romance sebagai pemeran Cha Jin-Wook dan menjadi lawan aktingnya Song Ji-Eun Secret.

4. Pasangan

Diketahui kalau Dia belum punya pacar dan masih single. Dalam sebuah wawancara yang dilakukan pada tahun 2019, Sung Hoon mengaku kalau Dia tidak pernah memikirkan untuk berencana kencan apalagi pernikahan.

5. Memiliki anjing peliharaan

Sung Hoon sangat mencintai anjing peliharaannya gaes. Dirinya sudah merawat sejak kecil dan selalu menjadi teman terbaiknya.

6. Biodata dan Profil

  • Nama Lengkap: Sung Hoon
  • Nama Korea: 성훈
  • Nama Asli: 방성훈 / Bang Sung Hoon
  • Pekerjaan: Aktor
  • Tempat Tanggal Lahir: Daegu, 14 Februari 1983
  • Pendidikan: Universitas Yong In
  • Umur: 38 Tahun
  • Agama: Budha
  • Zodiak: Aquarius
  • Tinggi Badan: 185 cm
  • Berat Badan: 80 kg
  • Agensi: Stallion Entertainment
  • Tahun Aktif: 2009 – Sekarang
  • Media Sosial:

Film

Serial Drama

Sekarang kamu sudah tahu kan biodata lengkap umur dan agama Sung Hoon, pemeran Pan Sa-Hyun di drama Korea Love (ft. Marriage and Divorce) Gaes.

17 Shares:
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like